Thursday 27 November 2014

Berita terbaru: Hasil Piala AFF 2014 : Thailand vs Malaysia Skor 3-2, Bermain ...



indobolanews.com - Hasil skor Malaysia vs Thailand Piala AFF Grup B 2-3 untuk kemenangan tim Thailand. Gol tim Harimau Malaya dicetak oleh Amri Yahyah hasil assist dari Safiq Rahim di menit ke 28. Sedangkan gol balasan dari Thailand dicetak oleh Adisak Kraisorn setelah menerima umpan dari gelandang andalan Thailand, Charyl Chappuis.

Babak kedua Malaysia kembali unggul melalui Safiq Rahim menit ke 61 namun kembali disamakan oleh Thailand kali ini melalui Charyl Chappuis di menit ke 72. Thailand memastikan kemenangan melalui gol Adisak Kraisorn di menit ke 90.

Skor akhir Thailand vs Malaysia 3-2, Thailand lolos ke Semifinal Preview pertandingan Thailand vs Malaysia

Hasil Malaysia vs Thailand Grup B Piala AFF 2014 malam ini akan menjadi penentu langkah selanjutnya bagi tim Harimau Malaya, julukan Timnas Malaysia. Pasalnya mereka saat ini baru mengumpulkan poin 1 setelah bermain imbang 0-0 dengan Myanmar.

Jika mereka kalah di pertandingan ini maka peluang mereka untuk lolos ke semifinal akan semakin tipis. Pelatih Malaysia, Dollah mengungkapkan bahwa timnya akan berjuang mati-matian agar peluang lolos ke semifinal tetap terjaga

'Kami telah mempelajari kekuatan dan kelemahan Thailland saat menghadapi Singapura. Saya percaya kami harus melakukan sesuatu dalam pertandingan melawan mereka,'

'Tidak perlu diragukan lagi, Thailand semakin baik, dan saya akui mereka tim pilihan. Mereka banyak berisikan pemain muda, dan tim ini yang membawa mereka ke semi-final Asian Games di Incheon.'

'Mereka juga akan disokong beberapa pemain berpengalaman. Tapi itu bukan berarti kami ingin mengalah begitu saja. Ini akan menjadi pertandingan berat bagi kami, dan jelas kami perlu memperlihatkan performa terbaik jika mau mengalahkan mereka. Kami sudah siap melawan Thailand.' kata Dollah.

Sementara kondisi Thailand lebih baik setelah berhasil memukul tuan rumah 2-1 di laga pertama. Modal yang sangat berharga bagi pasukan muda Kiatisuk Simanuang ini untuk menjalani partai-partai selanjutnya.

'Kedua tim menginginkan tiga angka, sehingga kami harus berhati-hati, dan mencoba menyerang dengan memanfaatkan kecepatan. Bermain di lapangan artifisial tidak akan menjadi masalah bagi kami, karena Anda harus siap main di jenis lapangan apa pun. Jika kami bermain sesuai standar, kami akan mendapatkan angka penuh, yang juga meloloskan kami ke semi-final.' Ungkapnya. Prakiraan susunan pemain:

Malaysia: Khairul Fahmi; Mahali Jasuli, Fadhli Shas, Afif Amiruddin, Zubir Azmi, Indra Putra Mahayuddin, Safiq Rahim, Shukor Adnan, Amri Yahyah, Safee Sali, Norshahrul Idlan Talaha.

Thailand: Kawin Thammasatchanan; Narubodin Weerawatnodom, Adisorn Promrak, Tanaboon Kesarat, Chayapat Kitpongsrithada, Prakit Deeporm, Charyl Chappuis, Sarach Yooyen, Chanathip Songkrasin, Kroekrit Thaweekarn, Kirati Keawsombut.

[Gambar diambil dari straitstimes.com ]

Original Post by: http://ift.tt/1vRE5hh

Source : http://ift.tt/1vRE5hh
Author Profile

About alfatih

Travel umroh terbaik dan terpercaya di indonesia terdaftar di kementrian agama.

0 Komentar Berita terbaru: Hasil Piala AFF 2014 : Thailand vs Malaysia Skor 3-2, Bermain ...

Post a Comment

Bottom Ads

Back To Top