Monday 3 November 2014

Berita terbaru: Cegah Gratifikasi, Bank Mandiri Gandeng KPK



Selasa, 04 November 2014 | 11:13 WIB

TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Bank Mandiri meneken kerja sama dengan Komisi Pemberantasan Korupsi untuk mewujudkan tata kelola perusahaan yang baik ( good corporate governance/GCG). Menurut Direktur Utama Bank Mandiri Budi Gunadi Sadikin, kerja sama ini juga bertujuan mewujudkan budaya integritas dan pengendalian gratifikasi. 'Melalui komitmen ini, kami dapat ikut serta menularkan virus integritas kepada dunia usaha,' kata Budi di Plaza Mandiri, Selasa, 4 November 2014. (Baca juga: Gandeng KPK, Polisi Bikin Unit Khusus Gratifikasi)Menurut Budi, lembaganya telah memiliki komitmen kuat dan selalu konsisten dalam menerapkan prinsip GCG di setiap proses bisnis. 'Dengan upaya itu, kami meraih pengakuan dari beberapa lembaga independen lokal dan internasional,' ujarnya.Beberapa penghargaan yang berhasil diraih Bank Mandiri yakni gelar perusahaan sangat terpercaya selama tujuh kali berturut-turut dari Indonesia Institute for Corporate Governance serta Icon on Corporate selama enam tahun berturut-turut dari jurnal Corporate Governance Asia.Dalam penandatangan kerja sama ini, hadir jajaran kireksi dan Komisaris Bank Mandiri. Dari KPK, hadir Deputi Pencegahan Johan Budi Sapto Prabowo beserta timnya. (Baca: 3 Cara KPK Cegah Godaan Gratifikasi Pegawai Negeri)JAYADI SUPRIADINBerita TerpopulerAhok Pernah Diperas oleh @TrioMacan2000Nadine Kaiser Bangga dengan Menteri Susi Anak Menteri Susi Balas Cuitan Putra Jokowi

Original Post by: http://ift.tt/1x1jFAl

Source : http://ift.tt/1x1jFAl
Author Profile

About alfatih

Travel umroh terbaik dan terpercaya di indonesia terdaftar di kementrian agama.

0 Komentar Berita terbaru: Cegah Gratifikasi, Bank Mandiri Gandeng KPK

Post a Comment

Bottom Ads

Back To Top